Jalan Keluar

Waktu nulis ini, jam 2 siang teng, saya lagi ngadem di ruangan kantor. Lagi pingin kalem aja. Saya diem, duduk ganteng, mantengin monitor, internetan, pura-pura sibuk, menghayati dengan nurani, cintai dengan hati.

Huahahauehuehua.

Kehidupanku saat ini memang lagi pada masa beradaptasi. Beradaptasi pada lingkungan kerja yang baru. Tapi yang saya maksud bukan pindah dimutasikan ke daerah yang lebih terpencil, tetapi cuma sebatas pindah bidang aja. Dari bidang kerjaku yang lama ke bidang yang baru di dalam instansi tempat saya bekerja. Cuma turun 1 lantai dari aja dari tempat yang lama. Jadi ya begini, saya menjadi anak baru dibidang kerja yang baru. Dan sebagai anak baru saya belum dikasih pekerjaan yang berarti. Lebih banyak nganggur di ruangan.


Senang? Ya, senanglah! Saya lebih bersyukur berada disini, di bidang baru. Dulu di bidang yang lama, tiap sebentar, saya selalu pusing dengan masalah IT yang nggak pernah saya mengerti. Saya memang bukan pecinta teknologi, tetapi saya harus terus berkutat dengan hal-hal yang berbau IT (jangan harap saya mau jelasin bau IT itu  seperti apa, karena saya juga nggak tahu..). Dan itu yang membuat semua jadi beban di hati ngurusin itu tiap hari. Walau saya nggak suka tapi saya coba untuk selalu positif thingking. Tapi manusia tetap manusia, pasti punya titik jenuh. Saya juga sama, jenuh! Akhirnya saya sadar, ini sudah nggak asyik lagi. Saya pingin pindah bidang lain untuk me-refresh pikiran saya. Tapi pesimis nggak bisa keluar dari rutinitas ini.

Tapi ternyata Tuhan berkata lain..

Untungnya semua itu bisa berakhir. Walau semua itu harus pake acara curhat, membujuk, dan merayu pada atasan untuk pindah bidang. Pembelaaan saya adalah : berhubung saya sudah lima tahun menjalani pekerjaan dibidang saya yang lama, saya ingin mempelajari hal lain lagi, kalau hanya ngurusin IT saya nggak akan bisa berkembang. Well, alasan ini emang paling mujarab. Dan langsung dikabulkan. Beberapa minggu kemudian saya pindah ke bidang yang baru. Yang penting nggak pakai nangis-nangis bombay segala. Sekarang saya bisa bekerja tanpa terbebani dan lebih bersemangat dalam menjalaninya. Ternyata semua lebih gampang kalo kita bisa saling terbuka dan berbicara. Insya Allah ada jalan keluar. Yang penting kita jujur dalam bersikap. Betul?

Have a nice day Friends... =D

Comments

Popular posts from this blog

Tentang Ribas (lagi)

Hobi Menggambar

Ribas